
Pada Hari Kamis tanggal 15 Februari 2024 bertempat di Kantor Pengadilan Tinggi Bengkulu, YM Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu Bp Dr Humuntal Pane, SH,MH. didampingi Sekretaris Pengadilan Tinggi Bengkulu menerima YM Bp Dr. Joni, SH,MH. Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Denpasar (yang berdasarkan SK Ketua Mahkamah Agung RI No 28/KMA/SK.KP4.1.3/I/2024 tgl 23 Januari 2024 dipromosikan sebagai Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu) beserta istri. Kedatangan beliau, dalam rangka melapor terkait promosi sebagai Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu yang baru dan konsultasi terkait waktu pelaksanaan pengambilan sumpah dan Pelantikan Jabatan dimaksud. Pertemuan berlangsung penuh keakraban dan persahabatan, hal ini menunjukkan sinergi yang positif dalam memimpin roda organisasi Pengadilan Tinggi Bengkulu untuk mewujudkan Pengadilan Tinggi yang agung, aamiin.
« Next: YM HAKIM TINGGI BAPAK ZAINURI, SH SELAKU PLH KETUA PENGADILAN BENGKULU MENGHADIRI ACARA PERESMIAN GEDUNG POLDA BENGKULU DAN JAJARAN »« Previous: RAPAT BULANAN PERIODE BULAN FEBRUARI 2024
Indeks Berita Mahkamah Agung Republik Indonesia
- tidak dapat menampilkan berita ...
Indeks Pengumuman Badan Peradilan Umum
- tidak dapat menampilkan berita ...
Indeks Informasi Badan Peradilan Umum
- tidak dapat menampilkan berita ...