
Rabu (18/05/2022) Pengadilan Tinggi Bengkulu melakukan Pengawasan dan Pembinaan serta Pendampingan Akreditasi Penjaminan Mutu pada Pengadilan Negeri Bengkulu. Kegiatan ini dibuka dengan Pembinaan dari Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu, Bapak Pramodana Kumara Kusumah Atmadja, S.H., M.Hum., Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu, Bapak Amin Sutikno, S.H., M.H., Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Bengkulu, Bapak Bambang Eka Putra S.H., M.H., Panitera Pengadilan Tinggi Bengkulu, Ibu Mahtum Saadiah, S.H., M.H., dan Sekretaris Pengadilan Tinggi Bengkulu, Bapak Endri Novian, S.E.
Kegiatan selanjutnya yaitu Pengawasan dan Pendampingan Akreditasi Penjaminan Mutu yang dilaksanakan pukul 08.30 WIB hingga pukul 17.00 WIB.
Rangkaian kegiatan ditutup dengan penyampaian hasil pengawasan oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu. Dari hasil pengawasan, secara keseluruhan PN Bengkulu telah melaksanakan tupoksinya dengan baik, meskipun ada beberapa hal yang masih perlu ditingkatkan agar menjadi lebih baik lagi.
Diharapkan dengan adanya kegiatan pembinaan dan pengawasan seperti ini, Pengadilan Negeri sewilayah hukum Pengadilan Tinggi Bengkulu dapat meningkatkan kinerjanya.
« Next: Halal Bi Halal Keluarga Besar Pengadilan Tinggi Bengkulu »« Previous: Pengawasan Reguler Oleh PT Bengkulu Pada PN Tais
Indeks Berita Mahkamah Agung Republik Indonesia
- tidak dapat menampilkan berita ...
Indeks Pengumuman Badan Peradilan Umum
- tidak dapat menampilkan berita ...
Indeks Informasi Badan Peradilan Umum
- tidak dapat menampilkan berita ...